Proposal Penelitian Potensi Pendidikan di Kota/Kabupaten dan Pendidikan Strategi Nasional
Berdasarkan draft anggaran penelitian di DP2M ditjen dikti pada tahun 2009 tersedia jumlah anggaran cukup bagi dosen di perguruan tinggi. Sambil nenunggu petunjuk teknis lebih lanjut. Kami mohon bantuannya agar menyampaikan kepada para dosen di program/jurusan/program study Bapak/Ibu. Untuk dapat menyampaikan proposal dengan ketentuan sebagai berikut:
1) Hibah Penelitian Potensi Pendidikan di Kota/Kabupaten. Meliputiantara lain kajian Pendidikan di hubungan dalam hal:
– Daya tampung – Wajib belajar
– Kurikulum
– Inovasi pembelajaran
– Evaluasi
– Sasatan/prasarana/media pembelajaran
2) Hibah Penelitian Strategi Nasional. Meliputi antara lain:
– Pengentasan kemiskinan
– Perubahan iklim dan pelestarian lingkungan (biodiversitas)
– Energi terbarkan
– Ketahanan pangan
– Gizi dan penyakit tropasi
– Mitigasi dan manajemen bencana
– Integrasi bangsa, harmoni social, termasuk penelitian bidang kebudayaan
– Otonomi daerah dan desentralisasi
– Seni dan sastra dalam mendukung industri kreatif
– Infrastruktur, transportasi dan industri pertahanan
3) Dianggarkan setiap judul maksimum Rp.100 juta/tahun
4) Format proposal mengacu pada proposal Hibah Kompetensi
5) Ketua peneliti tidak merangkap sebagai ketua peneliti pada peneliti lain
6) Seleksi diperkirakan dilakukan pada awal januari 2009